Mari Bantu Ringankan Luka Korban Gunung Ruang
BBC.com menulis, Gunung Ruang, Kabupaten Kepulauan Sitaro, Sulawesi Utara, kembali meletus dan mengeluarkan kolom erupsi hingga 5.000 meter dan Pakar memperingati bahwa erupsi bisa memicu tsunami ke dua arah. Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) secara resmi kembali menaikkan status aktivitas Gunung Ruang ke Level IV (Awas) pada Selasa, 30 April 2024 pukul 01.30 WITA.. Peristiwa ini memberikan dampak besar bagi ribuan warga yang harus kehilangan tempat tinggal, akses pangan dan rasa aman. Abu vulkanik, gemuruh letusan, serta ancaman susulan memaksa banyak keluarga mengungsi dalam kondisi darurat dan minim fasilitas.
Di tengah kepanikan dan kesedihan, mereka membutuhkan uluran tangan kita. Saat ini, kebutuhan mendesak seperti makanan dan sembako sangat dibutuhkan di area pengungsian.
Melalui gerakan #TANGGAP BENCANA GUNUNG RUANG, mari kita hadir bukan hanya sebagai saksi, tapi sebagai penyambung harapan bagi mereka yang terdampak.
Bersama, kita bisa meringankan beban mereka.
Bersama, kita bisa pulihkan harapan.
Ulasan
Belum ada ulasan.